4 Persiapan Berkemah Bersama Keluarga

Banner
| 25 Sep 2018

4 Persiapan Berkemah Bersama Keluarga

4 Persiapan Berkemah Bersama Keluarga

Mengenalkan anak ke alam bebas sejak dini memiliki banyak manfaat lho! Anak bisa belajar mencintai alam, mendapatkan keterampilan baru, hingga pengaruh positif bagi mental dan fisik anak. Maka, tidak ada salahnya Anda mengajak anak berkemah sebagai alternatif berekreasi saat akhir pekan. Bawa tenda, jaket, atau makanan dan minuman sehat? Simak persiapannya detailnya berikut.

Membeli perlengkapan

Siapkan perlengkapan standar berkemah seperti tenda, matras, kantung tidur, jas hujan, perlengkapan masak, persediaan obat, lampu badai, dan senter. Upayakan Anda menggunakan tenda yang memiliki pelindung ganda. Selain lebih mudah memasangnya, jenis tenda ini pun relatif aman dari dari hujan dan angin.

Mencari tempat

Karena keselamatan harus diutamakan, pilihlah camping ground yang ramah anak. Misalnya, memiliki jarak aman dari sungai beraliran deras atau jurang, serta jauh dari ancaman binatang buas. Lanskap yang rata juga perlu Anda pertimbangkan agar anak aman untuk bermain dan berlarian.

Pilihan aktivitas

Libatkan anak dalam semua aktivitas berkemah. Mulai dari membangun tenda, membuat api unggun, eksplorasi alam, hingga “membereskan” sampah. Saat berkemah, jauhkan anak dari gadget agar mereka bisa bermain dengan maksimal di alam bebas.

Membawa bekal makanan dan minuman

Anda bisa membawa makanan seperti roti, sosis, mie instan siap seduh, dan biskuit. Sedangkan untuk minuman, selain membawa air mineral kemasan, susu siap minum juga sangat direkomendasikan sebagai minuman sehat untuk anak dan Anda agar kebutuhan nutrisi tercukupi meski beraktivitas di luar.

Susu Siap Minum Frisian Flag Purefarm Full Cream diproduksi dari susu segar dengan kandungan zat gizi makro (protein, karbohidrat dan lemak) dan 7 vitamin (Vitamin A, D3, B1, B2, B3, B6 dan B12). Tak hanya itu,  terdapat pula kandungan 3 mineral (Kalsium, Fosfor dan Yodium) dan Magnesium, Zink, Selenium, Natrium dan Kalium. Jadikan Frisian Flag Purefarm Full Cream sebagai bagian dari pola hidup sehat seluruh anggota keluarga Anda.

Ingat, untuk memahami manfaat besar di setiap produk Frisian Flag, pastikan membaca tabel nutrisi di setiap kemasan Susu Siap Minum Frisian Flag jadi kebiasaan Anda sebagai konsumen cerdas.  


Berkemah membutuhkan minuman yang praktis dan mudah dibawa, sediakan Frisian Flag Purefarm Full Cream untuk berkemah lebih seru. Info lengkap Frisian Flag Purefarm Full Cream bisa kamu temukan di sini.

Artikel Terkait