BERANDA

SUSTAINABILITY

Sehat Sejahtera Selaras

MILKPEDIA

Nutrisi & Kesehatan Manfaat Minum Susu Kapan & Bagaimana Cara Minum Susu FAQ

RESEP KAMI

Resep dengan Susu Cair Resep dengan Kental Manis Resep dengan Susu Bubuk

AKTIVITAS KAMI

Menangkan Puasamu dengan Frisian Flag Cokelatnya Bikin Semua Nikmat Dunia Zuzhu Games Zuzhu & Zazha Kebaikan Susu 100 Tahun Frisian Flag Professional

PRODUK KAMI

Susu Kental Manis Susu Siap Minum Susu Bubuk Keluarga Susu Ibu dan Balita

PERUSAHAAN KAMI

Tentang Kami Galeri Photo Berita Siaran Pers Business Principles Safety Policy Tujuan Kami

KARIR

Overview Pusat Karir Event Artikel

FITUR KAMI

Massa Tubuh Gizi Harian

Nutrisi & Kesehatan
20 Des 2017

Mungkinkah Metabolisme Ditingkatkan untuk Menurunkan Berat Badan?

Meskipun telah berolahraga dan melakukan diet yang ketat, beberapa orang tetap mengalami kesulitan menurunkan berat badan. Hal ini dapat disebabkan metabolisme tubuh yang rendah atau lambat. Berikut beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk meningkatkan metabolisme:

Minum lebih banyak air

Cara paling sederhana untuk meningkatkan metabolisme tubuh adalah dengan tetap terhidrasi. Ketika Anda kekurangan air, organ-organ termasuk jantung akan bekerja kurang efisien sehingga metabolisme pun melambat. Dalam studi yang dilakukan University of Utah pun dikatakan bahwa dehidrasi dapat memicu kelelahan dan mengganggu fungsi otot. Pastikan Anda mengonsumsi 8-10 gelas air putih per hari sesuai kebutuhan.

Latihan angkat beban

Mengangkat beban dapat meningkatkan kepadatan tulang, menguatkan otot, dan mempercepat metabolisme. Menurut Michael Esco, associate professor Ilmu Olahraga dari Univesity of Alabama, semakin banyak otot seseorang, semakin aktif pula metabolismenya. Karena itu, luangkanlah dua hari dalam seminggu untuk latihan kekuatan dan memaksimalkan pertumbuhan otot. American College of Sports Medicine merekomendasikan 6-12 kali angkatan dengan berat sedang, yang diselingi istirahat 1-2 menit, atau sesuai instruksi pelatih.

Konsumsi makanan pedas

Senyawa capsaicin pada cabai dapat meningkatkan denyut jantung, menurunkan tekanan darah, dan membakar lebih banyak kalori. Penelitian oleh University of Maryland School of Medicine menyatakan bahwa seseorang yang mengonsumsi cabai setiap hari selama 12 minggu mengalami penurunan lemak perut hingga 3%. Meskipun terdengar kecil, namun konsumsi makanan pedas bisa membakar 10 kalori lebih banyak dalam sekali makan.

Konsumsi protein

Protein bantu proses pencernaan tubuh. Konsumsi makanan tinggi protein adalah salah satu cara meningkatkan metabolisme tubuh untuk menurunkan berat badan. Konsumsi 2 kotak Frisian Flag Purefarm Full Cream mendukung kurang lebih 25% asupan protein yang dibutuhkan dalam sehari (berdasarkan kebutuhan energi 2000 kkal).

Dengan melakukan cara-cara di atas, Anda tak perlu khawatir lagi metabolisme tubuh yang lambat menghambat rencana menurunkan berat badan. Namun, sebelumnya Anda harus ketahui betul faktor apa saja yang memengaruhi metabolisme Anda. Tanyakan dengan dokter atau ahli gizi untuk memahami pola makan yang sesuai dengan tingkat kesehatan Anda.


Protein mampu membantu metabolisme tubuh, minum Frisian Flag Purefarm Full Cream sebagai tambahan protein Kamu. Info lengkap Frisian Flag Purefarm Full Cream bisa cek di sini.

Share This Entrys

Artikel Terkait
Milkpedia

10 Metode Belajar untuk Anak, Efektif dan Menyenangkan!

Milkpedia

Kandungan Kacang Hijau Ini Bermanfaat untuk Kecantikan Kulit

Milkpedia

7 Vitamin untuk Daya Tahan Tubuh dan Sumber Makanannya