BERANDA

SUSTAINABILITY

Sehat Sejahtera Selaras

MILKPEDIA

Nutrisi & Kesehatan Manfaat Minum Susu Kapan & Bagaimana Cara Minum Susu FAQ

RESEP KAMI

Resep dengan Susu Cair Resep dengan Kental Manis Resep dengan Susu Bubuk

AKTIVITAS KAMI

Menangkan Puasamu dengan Frisian Flag Cokelatnya Bikin Semua Nikmat Dunia Zuzhu Games Zuzhu & Zazha Kebaikan Susu 100 Tahun Frisian Flag Professional

PRODUK KAMI

Susu Kental Manis Susu Siap Minum Susu Bubuk Keluarga Susu Ibu dan Balita

PERUSAHAAN KAMI

Tentang Kami Galeri Photo Berita Siaran Pers Business Principles Safety Policy Tujuan Kami

KARIR

Overview Pusat Karir Event Artikel

FITUR KAMI

Massa Tubuh Gizi Harian

News

Tentang Kami Berita Galeri Foto Siaran Pers Tujuan Kami

Berita

Jan 03, 2018

Program Farmer2Farmer FFI Raih PR Excellent Award 2017

Melalui program keberlanjutan Dairy Development Program Farmer2Farmer, PT Frisian Flag Indonesia berhasil mendapatkan penghargaan PR Excellent Award 2017 dari PERHUMAS untuk kategori CSR Favorit. 

Komitmen Frisian Flag Indonesia dalam meningkatkan kesejahteraan peternak sapi perah di Indonesia menunjukkan hasil yang luar biasa. Para peternak susu yang menjadi peserta Farmer2Farmer 2016, berhasil meningkatkan pendapatannya di tahun 2017 hingga 20%, paska program pembinaan dan edukasi dari Frisian Flag. Fakta ini yang menjadi salah satu poin kemenangan program Farmer2Farmer hingga berhasil meraih penghargaan PR Excellent Award 2017 untuk kategori CSR Favorit, yang diselenggarakan oleh PERHUMAS Indonesia saat Konvensi Nasional Humas berlangsung di Balai Kota Bogor pada 27 November 2017.

“Penghargaan ini menjadi penyemangat bagi kami untuk terus membuat program yang keberlanjutan yang bisa diterima dan mendapat appresiasi di masa mendatang. Karena goal kami adalah agar program-program tersebut bisa menjadi role model, bagi pihak-pihak lain seperti institusi, universitas, organisasi, hingga korporasi lain,” papar Fetti Fadliah, External Communication Manager Frisian Flag Indonesia.

Kehadiran Farmer2Farmer sebagai salah satu bagian dari Dairy Development Program (DDP) yang digagas Frisian Flag Indonesia sejak 4 tahun lalu, ini mendapat sambutan yang luar biasa khususnya dari para peternak susu lokal. Hingga kini, program ini telah menjangkau hampir 900 peternak sapi perah lokal di pulau Jawa. Setelah puluhan tahun menjalankan peternakan sapi dengan konsep tradisional, kini perlahan para peternak susu sudah mulai mengerti dan menerapkan bisnis peternakan sapi perah mereka sesuai dengan standar internasional yang mereka dapatkan ilmunya langsung dari peternak sapi perah Belanda dan diharapkan berhasil meningkatkan taraf kesejahteraan mereka.



Berita Lainnya