May 11, 2018
Menyambut Hari Susu Sedunia 2018: Frisian Flag Perbaiki Sarana Olahraga di Sekolah Dasar dan Ajak Siswa Biasakan Gaya Hidup Sehat serta Aktif di Sekolah
Jakarta, 11 Mei 2018 - Dalam rangka menyambut perayaan Hari Susu Sedunia (World Milk Day) yang akan jatuh pada tanggal 1 Juni, Frisian Flag memperbaiki fasilitas olahraga di delapan Sekolah Dasar di delapan kota termasuk Makassar, Pekanbaru, Yogyakarta, Bandung, Surabaya, Jakarta, Banjarmasin dan Pelembang. Perbaikan ini meliputi sarana olahraga yang sering digunakan anak-anak seperti lapangan futsal dan basket. Frisian Flag percaya bahwa gaya hidup aktif melalui olahraga rutin penting untuk ditanamkan sebagai bagian dari aktifitas sekolah.